Accessibility Tools
Ada beberapa layanan yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhanmu
Layanan ini berguna agar kamu bisa mengenali potensi yang dimiliki, mampu mengembangkan diri secara optimal dengan jalan memahami diri, memahami lingkungan, mengatasi hambatan guna menentukan rencana masa depan yang lebih baik.
Sama seperti bimbingan pribadi, hanya dalam pelaksanaannya kamu akan berkelompok 3-8 orang yang memiliki masalah yang sama denganmu
Layanan ini diperuntukkan buat kamu yang sedang memiliki masalah dan memerlukan tempat yang nyaman untuk bercerita agar kamu bisa menyelesaikan masalahmu tanpa perlu dihakimi. Kegiatannya bisa berlangsung tatap muka maupun secara online melalui google meet.
Sama seperti konseling individu, hanya dalam pelaksanaannya kamu akan berkelompok 3-8 orang yang memiliki masalah yang sama denganmu.
Ada temanmu yang bercerita padamu tentang masalahnya dan kamu bingung harus bagaimana? Konsultasikan saja dengan konselor di Counseling Centre.
Apakah kamu ingin mengenali dirimu secara akurat dengan alat tes terstandar? Kegiatan ini akan bermanfaat agar kamu bisa mengenali potensi diri, minat bakat, merencanakan arah pekerjaan yang paling tepat untukmu, dll. Bersabar sedikit ya, layanan ini akan segera hadir untukmu